Tidak Pupus Harapan di Masa Pandemi, Pelantikan Himpunan Mahasiswa Se-FBHIS Sukses di Gelar

fbhis.umsida.ac.id – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Bisnis Hukum Dan Ilmu Sosial (FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) gelar pelantikan Himpunan Mahasiswa (Hima) Se-FBHIS periode 2021/2022 dengan mengusung tema Meretas Batas, Membingkai Masa Depan, pada Kamis (10/3).

Pelantikan tersebut merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh BEM FBHIS yang akan melanjutkan kiprahnya di eksekutif, adapun yang dilantik adalah Hima program studi (prodi) Manajemen, Akuntansi, Hukum, Ilmu Komunikasi, dan Administrasi Publik.

Selain itu, di setiap Hima prodi memberikan surat keputusan pengurus baru yang akan berkiprah di periode 2021/2022, yaitu ketu Hima, wakil ketua Hima, sekretaris, bendahara, dan jajaran ketua divisi lainya, di setiap Hima prodi Se-FBHIS.

Pada sambutannya, dekan FBHIS Wisnu Panggah Setiyono SE MSi PhD menyampaikan eksekutif di tingkat fakultas harus segera di selaraskan. “Dalam berorganisasi, ditingkat Hima prodi harus bersinergi dalam memajukan FBHIS menjadi lebih cerah, dan bisa menjadi panutan bagi fakultas lainnya,” ujarnya.

Menariknya, Muhammad Junaedi SSos MSi menerangkan bahwa untuk mendukung sinergitas kemahasiswaan harus selalu terbuka dan menciptakan komunikasi yang baik dalam menjalankan program kerja kedepannya.

Lebih lanjut, Gubernur Mahasiswa FBHIS, Muzakki Anwar menjelaskan tema pelantikan yang diangkat. “Meretas batas, membingkai masa depan bermakna keberanian menjadi pelopor perubahan dan keberanian untuk mewujudkan cita-cita bersama, maka dari itu untuk mewujudkan harapan tersebut diperlukan sebuah kolaborasi yang erat antar Organisasi se-FBHIS,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana